Kabel Laut Putus, Internet XL, Smartfren dan Biznet Tumbang

Kabel Laut Putus, Internet XL, Smartfren Biznet Tumbang



Koneksi Internet dari sejumlah penyedia di Indonesia mengalami masalah sejak Minggu pagi (16/7) hingga malam hari karena putusnya infrastruktur kabel laut yang diketahui dikelola oleh Moratelindo, XL Axiata, dan perusahaan lain. Setidaknya, sejumlah layanan jasa Internet yang terpengaruh atas insiden ini adalah: XL Axiata, Axis, Smartfren, Biznet, Moratelindo, dan MyRepublic.

Keluhan seputar koneksi Internet lelet terhadap perusahaan itu terpantau masih berlangsung hingga Senin dini hari. Akun Twitter @BiznetHome sebagai saluran resmi layanan Internet dan TV kabel rumah tangga dari Biznet, mengatakan mereka sedang mengalami masalah "pada jalur internasional" sehingga "menyebabkan penurunan performa koneksi." Masalah ini disebut terdapat di bawah laut dan sedang ditangani.

Presiden Direktur Smartfren, Merza Fachys, mengatakan ada masalah dengan koneksi kabel laut yang menghubungkan Jakarta-Batam. "Penyebab masih diteliti," kaya Merza

Dia menambahkan, seharusnya pagi ini jaringan sudah kembali normal. Hal senada diungkapkan Presiden Direktur Biznet Networks, Adi Kusma, yang menjelaskan "backup untuk semua link sudah berjalan baik."

Seorang sumber dari dalam perusahaan penyedia infrastruktur dan jasa Internet, Moratelindo, sebelumnya telah mengakui mereka pada Minggu siang mengalami masalah pada jaringan fiber optik internasional dan hingga Senin dini hari belum stabil.

Sementara itu, Telkom Group mengaku layanannya tidak terpengaruh oleh masalah putusnya kabel laut ini. Vice President Public Relations Telkom, Arif Prabowo, mendeteksi kabel laut yang putus adalah fiber optik menuju Batam yang berlokasi di kilometer 30,7 Tanjung Bemban ke arah Pesaren. Masalah ini terjadi pada Minggu, 16 Juli 2017, pukul 09.40 WIB. Hingga saat ini, proses perbaikan tengah dilakukan dan diperkirakan akan selesai pada Minggu, 30 Juli 2017.

Untuk memastikan kualitas layanan telekomunikasi seluruh pelanggan tidak terganggu, Telkom Group melakukan rebalancing traffic melalui SKKL Jawa-Sumatera-Kalimantan jalur laut dan darat. Sejauh ini perusahaan mengklaim layanan telekomunikasi pelanggan tetap berjalan normal dan Telkom Group terus melakukan pemantauan traffic untuk meminimalisir gangguan layanan.

Pagi ini, Senin (17/7), terpantau layanan telekomunikasi yang bermasalah sudah kembali berjalan normal. XL Axiata memastikan layanannya sudah kembali normal sejak semalam.

"Terkait dengan gangguan jaringan yang sempat berdampak pada layanan XL Axiata, dapat kami sampaikan bahwa sejak tadi malam layanan XL Axiata sudah sepenuhnya kembali normal. Dengan demikian pelanggan bisa kembali menggunakan layanan data seperti sedia kala," ujar General Manager Corporate Communication PT XL Axiata, Tri Wahyuningsih.



EmoticonEmoticon